SOSIALISASI PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DAN BEA BALIK NAMA DARI KPPD KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Operator Desa 13 Februari 2020 10:47:00 WIB

Karangsari, 13 Februari 2020 (SIDA SAMEKTA) Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Semin, Sekretaris Desa, Dukuh Nganjir, Ketua TP PKK, Ketua Karangtaruna Desa Karangsari Mengikuti Program Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan tentang Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama.

Acara tersebut dimulai pada pukul 09.00 WIB dihadiri oleh kurang lebih 60 peserta dari 10 desa yang ada di wilayah kecamatan semin serta Narasumber dari KPPD, Koramil, Polres, dan Jasa Raharja.

Camat Semin membuka acara tersebut serta memberikan Sambutan. Dalam sambutanya dikatakan bahwa Semin adalah kota kedua setelah wonosari yang perputaran ekonominya sangat tinggi dan tidak menutup kemungkinan Semin adalah Pelaku Konsumtif tentang Kendaraan, Dari Data dari Polres Bahwa Kendaraan Yang ada dan tercatat dimiliki oleh warga Kecamatan Semin sebesar 19.253 Kendaraan. Sehingga dari data tersebut bisa diproyeksikan bahwa dalah 1 Kepala Keluarga yang ada di wilayah Kecamatan Semin Memiliki 1 bahkan 2 Kendaraan Bermotor.

Selain Camat Semin, Narasumber dari KPPD Gunungkidul memberikan Sosialisasi Bahwa Masih ada kendaraan di wilayah Kecamatan Semin yang belum melakukan Pembayaran Pajak Tahunan, Pajak Kendaraan Sendiri digunakan untuk mensejahterakan masyarakat khususnya masyarakat semin, contohnya: Pembangunan Jalan, Pembangunan Jalan, dan lain Sebagainya.

Tidak Ketinggalan Pula narasumber dari Jasa Raharja sendiri memberikan informasi tentang Kendaraan Bermotor, Sesuai data Jasa Raharja terjadi 2 kecelakan setiap bulanya di wilayah Kabupaten Gunungkidul.

Kecelakaan tersebut dapat diklaim di jasa raharja karena itu adalah hak yang diterima, namun jika korban menuntut hak nya harus memenuhi kewajibanya yakni dengan wajib membayar pajak setiap tahunya.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

SELAMAT DATANG DI WEBSITE

Cuaca

Tanggal

Maps