PBB P-2 2023 PADUKUHAN NGANJIR LUNAS 100 %
Operator Desa 31 Maret 2023 09:47:01 WIB
Karangsari, 31 Maret 2023 (SIDA SAMEKTA). Padukuhan Nganjir, Kalurahan Karangsari, Kapanewon Semin Sudah Menyelesaikan Pembayaran PBB-P2 2023 Sebesar 100% atau Rp. 12.738.560,00 ( Dua Belas Juta Tujuh Ratus Tiga Puluh Delapan Ribu Ribu Lima Ratus Enam Puluh Rupiah) Pembayaran PBB-P2 2023 sendiri dilaksanakan Kolektif melalui petugas pungut di padukuhan Nganjir Saudara Alif Riska F, Adapun Lembar SPPT Padukuhan Nganjir Sebanyak 572 SPPT.
Sebelumnya Ketetapan PBB-P2 2023 Padukuhan Nganjir Adalah Kurang Lebih Rp. 12.738.560,00 ( Dua Belas Juta Tujuh Ratus Tiga Puluh Delapan Ribu Ribu Lima Ratus Enam Puluh Rupiah) Sesuai dengan informasi yang diberikan oleh koordinator petugas pungut PBB P-2 Kalurahan Karangsari Saudara Heri Supriyanta (Jagabaya)
“Terima Kasih Kepada Warga Masyarakat Dusun Nganjir Yang Telah Melaksanakan Pembayaran PBB P-2 2023” Kata Heri Supriyanta Koordinator Pemungutan PBB P-2 Kalurahan Karangsari.
Lurah Karangsari Bapak Supriyana Mengapresiasi Padukuhan Nganjir Yang Konsisten Untuk Lunas PBB P-2 Tahun 2023. Dan Semoga saja Segera Diikuti Oleh Padukuhan-Padukuhan Lainya.
Setelah Petugas Pungut Di Padukuhan Nganjir Menyelesaikan Penarikan Pajak PBB P-2 Langsung Disetorkan Kepada Koordinator Pungut Pajak Kalurahan Karangsari Yang Selanjutnya Hasil Penarikan Pajak PBB P-2 Langsung Disetorkan Kepada Bank BPD Melalui BUM-KAL Amarta Binangun Milik Kalurahan Karangsari Disaksikan Mantri Pajak Kapanewon Semin.
Padukuhan Nganjir Sendiri Adalah Dusun Ke-empat Yang Lunas PBB-P2 Di Kalurahan Karangsari Setelah Padukuhan Ngasem, Payaman, dan Kweni.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |