Monitoring Pemeliharaan Jalan Lingkungan Permukiman/Gang Padukuhan Pugeran
Operator Desa 29 April 2021 14:56:56 WIB
Karangsari, 29 April 2021 (SIDA SAMEKTA), Bulan puasa tidak menghalangi kegiatan pembangunan infrastruktur. Hal ini terjadi di Padukuhan Pugeran, Kalurahan Karangsari, Kapanewon Semin, Kabupaten Gunungkidul. yang tahun ini mendapatkan program Pemeliharaan Jalan Lingkungan Permukiman/Gang dari APB-Kal Kalurahan Karangsari Tahun Anggaran 2021. Masyarakat tetap melaksanakan kegiatan pembangunan jalan rabat beton full corblok di siang hari dengan melibatkan tenaga kerja lokal.
Pemeliharaan Jalan Lingkungan Permukiman/Gang yang berada di Padukuhan Pugeran Kalurahan Karangsari pada hari ini sudah Mencapai kurang Lebih 110 Meter. Pemeliharaan Jalan Lingkungan Permukiman/Gang yang berada di Padukuhan Pugeran Kalurahan Karangsari Direncanakan memiliki panjang 200 m,Lebar 2.5 m, dan tebal 10 cm dengan jalan cor rabat beton. Direncanakan Pembangunan ini menggunakan Dana Desa (DD) sebesar Rp. 52.851.000 Sesuai Peraturan Lurah Karangsari Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Perubahan Peraturan Lurah Karangsari Nomor 7 Tahun 2020 tentang Penjabaran Peraturan Kalurahan Nomor 9 Tahun 2020 Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Karangsari Tahun 2021.
Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) pembangunan jalan Padukuhan Pugeran Bapak Heri Supriyanta mengatakan bahwa kegiatan pembangunan Jalan Padukuhan ini merupakan salah satu prioritas jalan yang perlu di perbaiki karena merupakan akses jalan Penghubung antara Padukuhan Pugeran Dengan Padukuhan Kerdon.
Dalam pelaksanaanya sudah sesuai standart dan aturan yang sudah di tentukan, sehingga nantinya dalam pengukuran hasil Dana Desa tidak ada temuan dan sesuai dengan volume jalan hingga lebar jalan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |